Zenfone Zoom: Kemampuan 3x optical zoom yang sebenarnya
![]() |
Zenfone Zoom dengan 3x optical zoom dan OIS |
Pesatnya perkembangan teknologi fotografi mobile turut dimeriahkan oleh Asus dengan memamerkan Zenfone Zoom. Gadget terbaru Asus ini melengkapi jajaran smartphone seri Zenfone dengan spesialisasi pada sektor kamera. Zenfone zoom dibekali kemampuan 3x optical zoom sebagai senjata utama. Kemampuan tersebut berkat aplikasi modul kamera dari Hoya bernama CUBE Lens. Modul setebal 6mm tersebut mempunyai rentang focal 0.8-11.4mm atau setara 28-84mm dalam format film 35mm, mirip rentang focal lensa kit kamera DSLR.
![]() |
Hoya CUBE lens |
![]() |
Spesifikasi Hoya CUBE lens |
Spesifikasi dapur pacu Asus ZenFone Zoom memang sedikit dibawah ZenFone 2
, hanya berbeda secara signifikan pada ketebalan karena harus dijejali modul Hoya CUBE Lens. Namun kemampuan 3x optical zoom yang masih jarang ditemui pada smartphone rasanya cukup untuk mengkompensasi ketertinggalan spesifikasi dapur pacu. Belum lagi fitur optical image stabilisation dan laser auto-focus
akan meminimalkan hasil gambar yang blur.
Terakhir dan yang paling menggembirakan adalah bahwa penargetan Zonfone Zoom untuk penggemar fotografi tidak setengah-setengah. Buktinya, Zenfone Zoom dilengkapi dengan CUBE lens yang memiliki 10 elemen optik serta ISO dan Shutter speed yang dapat disetting manual.
via GSMarena, Hoya, AndroidHeadlines, dan Techradar