Olympus Air memungkinkan smartphone menggunakan lensa MFT
Memperkenalkan Olympus
Air, modul kamera16-megapixel dalam format micro four-third. Olympus Air menjodohkan smartphone dan lensa interchangeable, dengan smartphone sebagai user interface (antarmuka), Air sebagai modul kamera yang menelan lensa. Modul serupa diperkenalkan Sony pada 2013, tapi kurang diterima pasar.
Olympus Air pertama muncul sebagai konsep pada September
2014, dan mulai ada dipasaran Jepang awal Februari 2015. Olympus Jepang menjelaskan, gadget ini berkomunikasi dengan smartphone secara nirkabel via Wi-Fi/Bluetooth melalui aplikasi yang akan sekaligus menjadi antarmuka kamera yang didesain mirip dengan tombol-tombol fisik sebenarnya.
Kemampuan autofokus didukung 81-point system, dan Olympus Air dapat memotret hingga 10 frame per detik, maximum shutter speed hingga 1/16000 detik. Dibagian bodi, antarmukanya sangat minimalis. Cuma ada tombol shutter, lubang tripod, wireless switch, slot sd-card dan baterai.
Kabar baiknya, tersedia API (Application Programming Interface) bersifat open source, memungkinkan pengembang membuat aplikasi idamannya.
Olympus Air akan mulai beredar di Jepang 6 March 2015, seharga ¥33,800 (~$289). Tersedia juga bundle dengan Olympus 14-42mm
f/3.5-5.6 kit lens di angka ¥49,800 (~$425). Harga dan ketersediaan untuk negara lain belun ada.